

SMAN 2 BATU – Dalam rangka merespon sekaligus mengantisipasi semakin mahalnya harga cabai di pasaran, Balai Besar Pelatihan Peternakan (BBPP) Batu menyerahkan 150 polybag tanaman cabai kepada Hari Santoso, S.Pd., penanggungjawab program Adiwiyata SMAN 2 Batu, Senin (12/2/24).
“Ini merupakan program Kementerian Pertanian dari Program KRPL atau Kawasan Rumah Pangan Lestari. Pembagian bibit cabai ini untuk masyarakat sebagai respon kenaikan harga cabe di pasaran,” ujar
Kabag Umum BBPP Batu, Syaiful Rahman.SE. (Agus Salimullah, M.Pd.)
Terimakasih Bapak Saiful Rakhman.SE. yang telah mewakili BBPP untuk menyerahkan batuan bibit cabe 212
Semoga bantuan bibit cabe kepada SMAN 02 Batu dapat dimafaatkan oleh warga sekolah guna menghasilkan cabe sendiri dengan merawatnya agar bertumbuh subur dan berbuah lebat.