KOTA BATU – SMA Negeri 2 Batu, lembaga pendidikan menengah atas yang memiliki visi “Terwujudnya Lulusan Berkarakter Profil Pelajar Pancasila yang Unggul Prestasi, Berdaya Saing, dan Berwawasan Lingkungan” kembali menerima pendaftaran siswa baru untuk tahun pelajaran 2024/2025. Pengambilan PIN sudah dimulai tanggal 27 Mei 2024 sampai 14 Juni 2024 bertempat di SMA Negeri 2 Batu.
Menurut Dra. Wahyu Tri Andayani, S.Pd., Waka Humas SMAN 2 Batu, PPDB tahap 1 dimulai mulai tanggal 10-11 Juni 2024 untuk jalur afirmasi, jalur perpindahan tugas orang tua/wali, dan jalur prestasi hasil lomba. Tahap 2 dimulai tanggal 18-19 Juni 2024 untuk jalur prestasi nilai akademik, dan tahap 3 jalur zonasi dimulai tanggal 27-28 Juni 2024. Selanjutnya, hasil pengumuman tahap 1 tanggal 14 Juni 2024, pengumuman tahap 2 tanggal 20 Juni 2024, dan pengumuman tahap 3 tanggal 29 Juni 2024.
Ditanya tentang persyaratan pengambilan PIN, Wahyu Tri Andayani mengatakan, persyaratan yang harus dibawa antara lain, fotokopi KK dengan menunjukkan aslinya, fotokopi SKD dengan menunjukkan aslinya, dan fotokopi surat keputusan dari BPBD tentang status keadaan bencana bagi calon peserta didik baru yang berasal di daerah tertimpa bencana alam.
Bagi calon peserta didik yang berdomisili di Pondok Pesantren harus menyerahkan fotokopi SKD dengan menunjukkan aslinya dan fotokopi surat izin/surat keputusan pendirian lembaga dari instansi yang berwenang. Selain itu pendaftar juga harus membawa fotokopi ijazah/SKL/surat ketengan kelas akhir dari kepala SMP/sederajat asal dengan menunjukkan aslinya. Fotokopi rapor semester 1 sampai dengan semester 5 SMP/sederajat asal dengan menunjukkan aslinya.
Selain itu, pendaftar juga harus membawa fotokopi SKPD atau surat keterangan pindah domisili dan SK mutrasi/pindah tugas orang tua/wali (bagi pendaftar jalur pindah tugas orang tua/wali) dengan menunjukkan aslinya. Fotokopi surat penugasan orang tua sebagai guru/tenaga kependidikan dari kepala SMA/SMK tempat bertugas (bagi pendaftar jalur pindah tugas anak guru/tenaga kependidikan) dengan menunjukkan aslinya. Terakhir, membawa surat pernyataan dari orang tua/wali peserta didik yang menyatakan bersedia diproses secara hokum jika terbukti memalsukan bukti dokumen yang dipersyaratkan dalam PPDB dan data yang telah diisikam dalam sistem PPDB.
SMA Negeri 2 Batu merupakan salah satu SMA di Kota Batu yang unggul dalam bidang akademik dan nonakademik. Prestasi terbaru, 15 Peserta didik lolos jalur SNMPTN 2024, juara 1 Asian Mountain Bike Competitions 2024 (Pandu Satrio), medali emas Porprov Cabor Gulat Tahun 2023 (Saeful Anwar), juara 2 Karate Terbuka Tingkat Nasional 2023 (Dhistania), dan juara 1 Jatim E-Sport Kapolda Jatim Competotion 2023. (Agus Salimullah, M.Pd.)